Angsuran: Konsumen dapat membeli sekarang dan membayar nanti

Tawarkan skema pembayaran angsuran kepada pelanggan Anda menggunakan solusi berbasis API atau standar internasional yang ada.

Visa telah mengembangkan solusi angsuran

Visa telah meluncurkan beragam kemampuan pada Portal Visa Developer agar klien dapat mengembangkan dan menguji coba pengalaman angsuran yang akan ditawarkan kepada pelanggan mereka.*

Pengantar pembayaran angsuran

Pembayaran angsuran (angsuran) mengacu pada opsi untuk melunasi pembelian seiring waktu dengan membagi jumlah pembelian menjadi beberapa pembayaran kecil yang setara. Konsumen biasanya akan menggunakan angsuran untuk membeli barang bernilai sedang dan besar (misalnya, elektronik, furnitur). Namun di beberapa pasar, mereka bahkan mungkin menggunakannya untuk melakukan pembelian sehari-hari (misalnya, bahan makanan, ritel). Jadi, apa manfaat utama angsuran bagi konsumen? Mereka dapat menyebar pembelian mereka, termasuk biaya yang transparan, menjadi beberapa jumlah utang berkala (biasanya bulanan).
Donut chart showing 1 out of 4 payments.
Donut chart showing 2 out of 4 payments.
Donut chart showing 3 out of 4 payments.
Donut chart showing 4 out of 4 payments.

Model umum pembayaran angsuran

Terdapat dua model utama dalam lanskap pembayaran angsuran global: Saat Pembelian dan Pasca-pembelian. Kedua model ini berbeda tergantung pada siapa yang memberikan skema pembayaran angsuran dan siapa yang membayarkan biaya pemberian kredit saat konsumen ditawari angsuran.*

Membuat skema

API bagi penerbit untuk membuat skema angsuran. Penerbit akan menetapkan atribut skema, seperti:

  • Durasi pinjaman angsuran
  • Merchant dan kartu yang berpartisipasi
  • Bunga dan biaya

Memeriksa kelayakan

API bagi acquirer, platform teknologi, dan merchant untuk mencari rencana angsuran yang memenuhi syarat untuk suatu transaksi angsuran. Merchant dapat menampilkan skema dan biaya angsuran yang memenuhi syarat kepada pemegang kartu selama pembelian.

Contoh: skema angsuran 6 bulan untuk semua kartu Visa Signature dari Bank A di toko peralatan rumah tangga

Memilih skema

API bagi merchant untuk mengonfirmasi skema angsuran yang dipilih pemegang kartu bagi suatu transaksi.

Mengonversi skema

API bagi penerbit untuk mengonversi transaksi awal menjadi skema angsuran.

Menjadwalkan skema

API bagi penerbit untuk menjadwalkan pembayaran transaksi angsuran. Layanan akan mencari status pemegang kartu dan menghitung pembayaran angsuran bulanan yang harus dilunasi, sehingga penerbit dapat mengelola buku besar dan menuliskannya ke laporan pemegang kartu dengan benar.


Solusi angsuran Visa dapat menguntungkan semua pihak di dalam ekosistem

Konsumen

Menambah opsi pembayaran pada kartu yang sudah ada di dompet

Merchant

Membantu meningkatkan volume penjualan dan tingkat konversi

Lembaga keuangan

Membantu meningkatkan keterlibatan dan loyalitas pemegang kartu dengan aliran pendapatan baru

Acquirer

Membantu melindungi dari erosi volume; layanan bernilai tambah baru untuk penawaran merchant

Angsuran adalah peluang besar yang terus berkembang

Secara global, angsuran mewakili nilai pasar sebesar $1,6 triliun pada tahun 2020, dan terus berkembang pesat - hingga 5% dari tahun ke tahun. Sebaliknya, pengeluaran kartu kredit turun sebesar 4% secara global.
Growth in installments in different sectors. See the detailed image description.
Secara global, angsuran memiliki nilai pasar sebesar $1,6 triliun pada tahun 2020. Ini terdiri atas kartu kredit 38%, pinjaman fintech 27%, pinjaman pribadi yang dapat dilacak 20%, pinjaman untuk pembelian barang tahan lama 12%, dan kartu toko 3%.

Daftar untuk menerima kabar terbaru mengenai Installments secara berkala