Solusi pembayaran berdasarkan QR Visa adalah solusi pembayaran seluler baru yang memungkinkan Anda mengirimkan pembayaran langsung dari akun kartu debit atau kredit prabayar Visa bagi seluruh jenis merchant dan bisnis menggunakan ponsel Anda. Artinya, di mana pun Anda melihat Tanda dan QR Merek Visa di merchant, Anda cukup memindai untuk membayar!
Apa yang dimaksud dengan solusi pembayaran QR Visa
Sekarang, siapa pun dengan ponsel pintar dapat membayar dengan:
Kenyamanan
Membayar di perjalanan dengan beberapa ketukan. Solusi pembayaran QR Visa menjadikan pembayaran seluler lebih ringkas dan aman – sehingga siapa pun yang memiliki telepon seluler dapat menggunakannya.
Keamanan
Pembayaran dienkripsi secara digital serta memerlukan otentikasi dan persetujuan untuk diselesaikan. Artinya, transaksi tidak dapat dimulai kecuali Anda dan merchant menyetujuinya.
Kendali
Akses langsung akun Anda dari telepon seluler. Artinya, Anda dapat melakukan “push” payment kepada merchant, sehingga mereka tidak melihat nomor kartu akun Anda.
Tempat Anda dapat menggunakan solusi pembayaran QR Visa
Baik Anda membeli kopi, membayar tagihan, ataupun memesan makan malam, solusi pembayaran QR Visa memungkinkan Anda membayar dengan aman dan praktis. Cari Tanda Merek Visa dan tanda QR di dalam toko, pada tagihan Anda, dalam mobil taksi, dan masih banyak lagi. Lihat berbagai cara Anda dapat menggunakan solusi pembayaran QR Visa:

Di dalam toko

Pada tagihan Anda

Dalam mobil taksi
Pilih Visa untuk cara lain membayar menggunakan telepon seluler Anda:
Masukkan ID merchant untuk membayar menggunakan Visa
Bayar merchant dengan praktis, dengan mengunduh aplikasi seluler bank Anda atau menggunakan fungsi USSD dan memasukkan ID merchant untuk membayar. Notifikasi langsung dikirimkan kepada Anda untuk mengonfirmasi transaksi.
Mengirimkan uang dengan Visa
Kirimkan uang dengan aman kepada keluarga dan teman melalui aplikasi seluler bank Anda dengan memasukkan nomor kartu Visa atau nomor ponsel penerima. Uang langsung terkirim!
Menarik dan Mendepositkan Uang Tunai dengan Visa
Tarik serta depositkan uang tunai dengan aman dan mudah hanya menggunakan telepon seluler Anda. Cukup pindai kode QR atau gunakan USSD, lalu masukkan ID merchant dengan agen uang tunai untuk menarik atau mendepositkan ke kartu debit Visa Anda. Anda dan agen Anda akan menerima notifikasi beserta bukti transaksi digital setelah dana berhasil dikirimkan.