Memperoleh kepercayaan masyarakat dengan komitmen terhadap privasi dan keamanan. Pandangan kami sederhana: kami menggunakan data yang dipercayakan kepada kami untuk memberikan manfaat kepada konsumen dan membantu bisnis dan ekonomi untuk tumbuh.
Kami tahu Anda mengharapkan kenyamanan, keamanan, dan privasi dari pengalaman pembayaran Anda. Untuk memenuhi harapan Anda, kami memiliki komitmen privasi berikut terhadap Anda:
- Visa tidak menjual informasi pribadi Anda. Pemberitahuan Privasi Global kami menjelaskan cara kami membagikan informasi, seperti ketika kami memproses pembayaran, menyediakan layanan kepada penerbit kartu Anda, mencegah penipuan atau dengan persetujuan Anda.
- Kami hanya menggunakan informasi pribadi untuk tujuan yang ditetapkan dan tepat. Selain mengoperasikan salah satu jaringan pembayaran elektronik terbesar di dunia, kami menyediakan layanan otentikasi, manajemen penipuan, loyalitas, konsultasi, dan pemrosesan data. Kami juga membuat produk data yang memberikan klien kami wawasan tentang kinerja bisnis mereka. Produk ini berisi data yang disamarkan untuk melindungi privasi Anda.
- Kami mematuhi standar hukum tertinggi di mana pun kami beroperasi. Kami tunduk pada setiap hukum privasi dan keamanan, dan kami paham bahwa kami harus mematuhi semua hukum tersebut.
- Komitmen kami didukung oleh penilaian yang ketat. Program Privasi Global kami dibangun pada kerangka kontrol yang menyeluruh untuk mendukung pengujian dan audit independen. Semua karyawan Visa mendapatkan pelatihan terkait privasi dan keamanan. Kami juga banyak berinvestasi dalam keamanan siber untuk melindungi informasi pribadi dalam sistem kami dan mencegah serangan terhadap jaringan kami.